Monday, January 5, 2015

PES 2013 Dan PES 2015

    Kali ini saya akan mengomentari sebuah game produksi konami, pes 2013 dan pes 2015 bisa dibilang merupakan produksi terbaik yang diciptakan konami sehingga mereka mendapat berbagai penghargaan dari hasil penjualan mereka.

    Pes 2013 memiliki tekstur tubuh yang lentur sehingga dapat dimainkan dengan mudah dan cepat untuk mempelajarinya, Namun konami mengeluarkan pes 2015 yang memiliki graphic yang jauh lebih baik dari produksi mereka yang sebelumnya, dari segi kit, dapat dilihat sedeail mungkin dari bersih dan kotornya, pergerakan pemain yang jauh lebih real seperti layaknya manusia berlari menyundul dan menendang.

     Jika dibanding dengan game sepakbola lainya, saya lebih memilih PES karena lebih mudah dimainkan dan dari segi grapich lebih bagus dibanding game sepak bola lainya, semoga saja di tahun berikutnya PES dapat meluncurkan produksinya lebih bagus lagi.

Berita seputar telematika

Xiomi Redmi Note 2


Xiaomi Redmi Note

Xiaomi berencana memperkenalkan Redmi Note 2 tersebut melalui sebuah acara yang akan digelar pada 15 Januari mendatang. Hal ini berbeda dari kabar sebelumnya yang mengatakan Mi5 adalah perangkat baru Xiaomi yang akan hadir di awal tahun ini.

 Harga jual Redmi Note 2 diprediksi akan bersaing, dengan kisaran harga antara 145 dollar AS hingga 160 dollar AS. Phablet baru buatan Xiaomi itu akan mengusung spesifikasi layar LCD 5,5 inci dengan resolusi 1080 x 1920 piksel. Prosesor yang ditanamkan di dalamnya adalah Snapdragon 615 64-bit atau MediaTek MT6752.

            Sementara spesifikasi lain yang akan diusung antara lain memori RAM 2 GB, penyimpanan internal 16 GB dan menjalankan sistem operasi Android 4.4 KitKat dengan antarmuka MIUI 6. Dalam hal kamera, Xiaomi Redmi Note 2 diprediksi akan  dibekali dengan kamera utama 13 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel, dengan baterai kapasitas 3100 mAh.

            Selain mluncurkan phablet terbarunya, Xiaomi juga berencana akan merilis smartphone low-end mereka penerus Redmi 1S pada 4 Januari.


  
Tanggapan :

            Dari kasus di atas, bisa kita ketahui bahwa sebuah handphone atau smarthphone di dunia sudah banyak kemajuan, banyak merek yang saling nyusul menyusul dalam hal penjualan. Salah satunya dalam kasus kali ini adalah hp Xiomi, Xiomi bisa dibilang merupakan produk baru di bidang smartphone, Xiomi kembali meluncurkan produk terbarunya yaitu redmi note 2 yang akan liris 15 januari 2014, menurut saya memiliki spesifikasi yang luar biasa dengan harga yang terbilang murah. Dengan spek tersebut menurut saya masyarakat Indonesia akan sangat tergiur dengan hanphone ini, bisa saja produk baru xiomi ini dapat merubah merek mereka menjadi merek yang memiliki penjualan terbanyak yang melibihi merek-merek ternama.



5 Film Kartun yang Dilarang Tayang di Indonesia

 
Belakangan ini, publik diramaikan oleh berita mengenai tayangan kartun yang dianggap tak berkualitas bagi anak-anak. Pihak Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) pun turun tangan menyelesaikan masalah tersebut.
Setelah melihat dan mengulik secara detail, KPI pun merilis daftar serial kartun yang dinilai tak memiliki pesan moral maupun pendidikan bagi anak. Sederet kartun ini diklaim sebagai tayangan yang banyak mengandung tindak kekerasan.
KPI pun merasa cemas jika hal ini akan mengakibatkan sang anak menirukan adegan dalam film kartun yang ditontonnya. Untuk itu, KPI menyarankan agar stasiun televisi bisa menghilangkan berbagai adegan yang tak pantas dilihat anak.
Apabila hal ini tak dilakukan oleh stasiun televisi, KPI pun akan bertindak tegas dengan cara mencabut izin edar penayangan serial kartun di Indonesia. Dilansir Liputan6, inilah 5 film kartun yang dilarang tayang di Indonesia.
1. TOM AND JERRY
Tom and Jerry
Tom and Jerry adalah serial kartun yang mengisahkan tentang petualangan seekor kucing, Tom yang ingin menangkap tikus bernama Jerry. Demi mendapatkan Jerry, Tom pun memasang jebakan di rumah majikannya sampai menggunakan bom untuk menangkap Jerry. Adegan itulah yang dinilai KPI sebagai adegan berbahaya untuk ditonton anak.
2. CRAYON SHIN-CHAN
Crayon Shin-chan
Serial asal Negeri Sakura, Crayon Shin-chan pun masuk ke dalam tayangan yang dilarang keras diputar di Indonesia. Pasalnya, film Shin-chan mempunyai nuansa yang pornografi dengan melibatkan anak-anak kecil. Untuk itu, KPI menyarankan kepada pihak stasiun televisi untuk menyensor adegan pornografi tersebut.
3. LITTLE KRISHNA
Little Krishna
Little Krishna adalah serial kartun asal India. Dalam penayangannya di Indonesia, kartun ini dianggap sebagai tayangan tak layak tonton bagi anak-anak. Pasalnya, ada beberapa adegan di dalamnya yang mencerminkan kekerasan. KPI mengimbau agar pihak stasiun televisi memotong adegan yang tak baik tersebut.
4. SPONGEBOB SQUAREPANTS
SpongeBob SquarePants
Selanjutnya, kartun terfavorit anak Indonesia, SpongeBob SquarePants juga mendapat teguran dari pihak KPI. Serial kartun ini dianggap sebagai tontonan yang tak berkualitas bagi anak-anak. Pasalnya, ada beberapa dialog antara tokoh yang sama sekali tak mengandung unsur pendidikan. SpongeBob pun terancam dihapus dari televisi Indonesia.
5. BIMA SAKTI (CHHOTA BHEEM)
Bima Sakti (Chhota Bheem)
Terakhir, Bima Sakti atau berjudul asli Chhota Bheem juga masuk ke dalam tayangan tak layak tonton bagi anak. Film yang dirilis sejak tahun 2008 ini dianggap memiliki sejumlah filosofi kurang tepat dan berbahaya jika dilihat oleh anak. (nha)

Tanggapan :
Dari kasus di atas, menurut saya program kartun tersebut tidak mengandung unsur-unsur yang berujung negatif, pasalnya semua program tersebut sudah melalui sensor yang ada di Indonesia, semuanya sudah diteliti dan di sortir sedemikian rupa, untuk masalah suara, sudah diisi oleh dubbing atau pengisi suara dibalik suara dari masing-masing kartun tersebut. Dari suara semua sudah di sensor dan dipotong agar tanyangan yang berujung negative tidak dapat dilihat dan didengar oleh anak-anak.




 Podolski Lolos Tes Medis di Inter
Lukas Podolski (kanan) dan Roberto Mancini
Lukas Podolski (kanan) dan Roberto Mancini (kiri)

Lukas Podolski dikabarkan telah melewati tes medis dengan baik pada Sabtu (3/1) seperti diberitakan Football Italia.  Setelah ini, Podolski tinggal menyelesaikan urusan administrasi untuk meresmikan kepindahannya dari Arsenal ke Inter Milan. Pemain berkebangsaan Jerman itu akan membela Inter hingga Juni 2015.
Dalam foto di laman resmi Inter tampak Podolski tersenyum ramah sambil menjabat tangan pelatih Roberto Mancini yang berdiri di sampingnya di lapangan latihan Appiano Gentile. Podolski sebenarnya langsung ingin berlatih namun belum resmi menjadi milik Inter. Ia akhirnya hanya berlatih di gym milik Inter.
Tanpa diduga, Podolski meneruskan kariernya di Italia bersama Inter.  Pasalnya, beberapa hari lalu, manajer Arsenal Arsene Wenger menyebut si pemain masih akan bertahan di Emirates.  
Namun, pendekatan gencar manajemen Inter membuat kepindahan Poldi bisa terealisasi pada pembukaan bursa transfer musim dingin. Poldi dikabarkan bersedia mendapatkan bayaran lebih rendah demi bergabung dengan Inter.

Tanggapan :
Kasus ke 3 yaitu mengenai kepindahan bomber arsenal menuju club intermilan, podolski yang merupakan seorang second striker merupakan sosok yang ideal untuk formasi pelatih baru intermilan mancini.  Dari pengalaman kebelakang pemain arsenal yang keluar dari club tersebut akan menjuari sebuah trophy. Dengan talenta yang mempuni dan fisik yang prima, semoga saja dapat membantu intermilan mengulangi kejayaan masa lalu.

Sumber:
http://tekno.kompas.com/read/2015/01/02/10130057/Redmi.Note.2.Akan.Meluncur.di.Januarihttp://jadiberita.com/43515/5-film-kartun-yang-dilarang-tayang-di-indonesia.html\http://bola.republika.co.id/berita/sepakbola/liga-italia/15/01/04/nhm2zr-podolski-lolos-tes-medis-di-inter