Saturday, May 3, 2014

Kajian Dalam Bidang Multi Disiplin Ilmu Linguistik dan Ilmu Komputasi

    Dari tema kali ini yang membahas mengenai multi disiplin ilmu linguistik dan komputasi, pertama terlebih dahulu akan dijelaskan mengenai apa itu disiplin. Disiplin itu sendiri adalah perasaan patuh atau taat kepada segala sesuatu yang dikerjakannya dan apa yang dipertanggung jawabkannya.
     Kemudian ada linguistik dan komputasi,  linguistik itu sendiri adalah ilmu bahasa, disebut ilmu bahasa tergantung pada pandangan masyarat itu sendiri. Dan bahasa itu memiliki 3 aspek, meliputi bentuk bahasa, makna bahasa, dan bahasa dalam konteks. Bahasa dapat dipahami sebagai suatu interaksi suara dan makna.
    Lalu ada komputasi yaitu sebuah cara dalam memecahkan sebuah masalah, dimana kita harus memecahkan sebuah masalah dari sebuah inputan dengan menggunakan algoritma.
    Apabila ada masyarakat yang bertanya apakah ilmu linguistik dan ilmu komputasi itu saling berhubungan, jelas keduanya saling berhubungan dan berkaitan, sebagai contohnya ada sebuah programmer sedang membuat sebuah program menggunakan sebuah software, programmer akan memasukkan codingan dalam sebuah komputer, dan kemudian dijalankan dan keluar outputnya, ilmu linguistik berperan dalam step ini, apabila dalam codingan yang dibuat oleh programmer ada kesalahan atau eror dan akan dibenarkan sehingga dapat dikomputasi oleh komputer.

Riferensi
http://id.wikipedia.org/wiki/Linguistik
http://id.wikipedia.org/wiki/Komputasi

No comments:

Post a Comment